5 Makanan Khas Tahun Baru yang Ada di Negeri Sakura
Tahun baru tinggal menghitung hari nih. Tahun baru menjadi budaya perayaan yang disambut oleh semua orang di dunia, termasuk Jepang. Di Jepang, ada kebiasaan menghidangkan makanan khas tahun baru yang menjadi tradisi turun temurun. Makanan yang dihidangkan beragam dan sangat identik dengan tahun baru. Lima makanan khas tahun baru yang ada di Jepang, yaitu: 1. MOCHI Mochi (ceritaperut.com) Cemilan yang satu ini merupakan makanan khas tahun baru. Acara menumbuk mochi (mochitsuki) dijadikan tradisi menjelang pergantian tahun. Mochi yang terbuat dari beras ketan dijadikan pengganti nasi selama tahun baru. Selain untuk dimakan, mochi juga digunakan sebagai hiasan tahun baru yang disebut ‘Kagami Mochi’. Kagami memiliki arti cermin yang menunjukkan bulatan cermin. Kagami mochi dibuat dengan menyusun dua buah mochi berukuran bulat lalu ditambah sebuah jeruk sebagai hiasan di atasnya. Dua buah bulatan mochi ini melambangkan ‘tahun lama’ dan ‘tahun baru’ atau pertanda baik yin yang. ...