8 Spesies Baru Memakai Nama Seleb

Ternyata bumi kita masih menyimpan banyak spesies baru. Menurut Pakar nomenklatur satwa pada Natural History Museum di London, Dr Ellinor Michel, ada sekitar 17.000-24.000 spesies baru diidentifikasi setiap tahun. Sebagian besar dari keluarga serangga, invertebrata, ratusan amfibi, dan sedikit mamalia.

Para ilmuwan yang menemukan spesies tersebut kemudian memberi nama spesies baru tersebut. Sebagian besar mengambil nama berdasarkan keunikan hewan dan lokasi penemuan.

Ilmuwan biasanya tidak memberi nama spesies dengan nama mereka sendiri, karena untuk menghindari arogansi. Mungkin mudahnya, agar tidak terlihat terlalu narsis dot com, ya.

Lucunya, nama tokoh dan selebritas dunia malah jadi pilihan. Siapa saja yang dipakai?

 

Parasit Bob Marley
 
m.tribunnews.com


Parasit Marley, (Gnathia marleyi), merupakan temuan terbaru. Hewan crustacean ini hidup dengan menempel pada ikan karang di Perairan Karibia. Paul Sikkel, ahli biologi laut pada Arkansas State University, mengatakan, pemberian nama penyanyi legendaries Bob Marley karena rasa hormat dan bangga kepada musik-musik Marley.

 

Lalat Kuda Beyonce

 novataxa.blogspot.com


Lalat kuda asal Queensland, Australia, yang sudah jarang ditemui dinamai penyanyi AS, Beyonce, pada Januari 2012. Ilmuwan Bryan Lessard memberi nama (Scaptia beyonceae), karena sama-sama memiliki rambut keemasan. Pada lalat, rambut itu berada di bagian perut. Penamaan ini untuk memberi penghormatan atas performa Beyonce.

 

Kukang John Cleese

 news.mongabay.com


Aktor dan komedian John Cleese dijadikan nama seekor kukang asal Madagaskar pada tahun 2005. Kukang (Avahi cleesei) yang terancam punah itu diberikan oleh Urs Thalmann. Kehormatan itu diberikan atas jasa John Cleese mempromosikan konservasi alam pada film-filmnya seperti Fierce Creatures.

 

Kumbang George Bush

 sciencedaily.com


Mantan Presiden AS George Bush, Mantan Wapres Dick Cheney, dan Sekretaris Keamanan Donald Rumsfeld dijadikan nama kumbang pada tahun 2005. Quentin Wheeler, satu dari tim peneliti yang menemukan kumbang-kumbang ini, mengatakan, pemberian nama politisi itu tidak terkait kondisi fisik kumbang.

 

Kumbang Kate Winslet
 
 sportslife7.blogspot.com


Artis cantik ini dijadikan nama kumbang (Agra katewinsletae), setelah bermain dalam film Titanic. Terry Erwin, ahli serangga yang menemukan serangga ini, menjelaskan, pemberian nama mengacu pada ancaman punahnya serangga karena deforestasi. "Karakternya (Kate Winslet) tidak tenggelam bersama kapal. Tetapi kami tidak dapat mengatakan apakah juga akan terjadi pada spesies yang tinggal di bawah naungan pohon jika hutan tropis berubah jadi padang rumput," tutur Erwin.

 

Kumbang Adolf Hitler
 
 en.wikipedia.org


Nama pimpinan Nazi Jerman Adolf Hitler dijadikan nama kumbang buta (Anophthalmus hitleri). Kumbang ini ditemukan dalam lima gua lembab di Slovenia. Serangga ini ditemukan kolektor Jerman pada tahun 1933, seorang pengagum Hitler.

 

Kelinci Hugh Hefner

 m.animalpicturesarchive.com


Seperti lambang tempatnya berkiprah, nama Hugh Hefner dijadikan nama seekor kelinci rawa (Sylvilagus palustris hefneri) yang ditemukan di sebelah tenggara AS. Editor majalah Playboy sekaligus salah satu pimpinan Perusahaan Playboy itu juga dikenal mempekerjakan pelayan dengan kostum kelinci. Hefner mendonasikan uangnya untuk melindungi kelinci yang terancam punah itu.

 

Kodok Pangeran Charles
 
 news.ie.msn.com


Nama Pangeran Charles awal tahun ini dijadikan nama katak pohon karena berjasa dalam perlindungan habitat hutan basah. Katak pohon (Hyloscirtus princecharlesi) ditemukan pertama di Ekuador pada tahun 2008.



Sumber:
sains.kompas

Comments

  1. maksa dot com!!! ..

    ReplyDelete
  2. Numpang promosi Jual sofa furniture dan interior design dari berbagai merek. Kunjungi situs www.furniture3design.com

    ReplyDelete
  3. Kenapa ga ada kucing katy perry yah?

    ReplyDelete
  4. Jadi,... Katak apa kodok???

    ReplyDelete

Post a Comment