Posts

Showing posts from March, 2013

Jubah Gaib Harry Potter Bukan Khayalan, loh...

Image
Jubah gaib Harry Potter yang bisa membuatnya menghilang dari pandangan mata, ternyata sedang dikembangkan oleh para ilmuwan. Beberapa fisikawan yang pernah menciptakan jubah ini mengatakan bahwa penemuan ini selangkah lebih dekat untuk mewujudkan jubah gaib yang bisa menyembunyikan seseorang di siang hari. Saat ini baru bisa bekerja  dalam cahaya microwave dan bukan cahaya tampak. Penemuan ini terbuat dari jenis bahan baru yang disebut metascreen. Bahan ini terbuat dari strip pita tembaga yang melekat pada film polikarbonat fleksibel. Strip tembaga ini berukuran tebal 66 mikrometer. Sedangkan film polikarbonatnya setebal 100 mikrometer. Keduanya digabungkan dalam pola jala diagonal. esl-voices.com Jubah baru ini menggunakan teknik yang disebut cloaking atau penyelubungan mantel untuk membatalkan gelombang cahaya yang memantul dari obyek. Sehingga gelombang itu tidak sampai ke mata pengamat. "Ketika bidang cahaya tersebar dari jubah dan objek menghalangi, mereka ak...

Menyedihkan, Indonesia Urutan 2 Sanitasi Terburuk Dunia

Image
Tanggal 22 Maret setiap tahunnya diperingati sebagai Hari Air Sedunia. Sayang, di Indonesia urusan sanitasi dan air bersih masih menjadi masalah besar. Dari data yang dikeluarkan PBB, 2,5 miliar orang di dunia masih hidup dengan sanitasi yang buruk. Dari 10 negara dengan jumlah tertinggi orang yang belum mendapatkan sanitasi yang layak, Indonesia bahkan menduduki peringkat kedua. ylpkjatim.com   "22 Negara mencapai lebih dari 80 persen dari buang air besar (BAB) sembarangan di dunia," jelas Jan Eliasson, Wakil Sekretaris Jenderal PBB, seperti dilansir Daily Mail. Sebenarnya praktik BAB sembarangan sudah mengalami penurunan sebesar 271 juta sejak tahun 1990. Namun masih saja dipraktikkan oleh 1,1 miliar orang atau 15 persen dari populasi di dunia. PBB menyatakan BAB sembarangan adalah salah satu penyebab utama diare, yang menyebabkan kematian lebih dari 750.000 anak di bawah usia lima tahun setiap tahun. Negara penyumbang sanitasi terburuk di dunia antara ...

7 Tokoh Sejarah Dunia yang Mati Konyol

Image
Sejarah telah membuktikan bahwa aksi-aksi heroik sang pahlawan selalu berujung dengan kematian yang membanggakan. Dan itulah yang kita tahu sampai sekarang. Tetapi, ternyata sejarah juga pernah mencatat bahwa ada beberapa kisah ksatria yang justru berakhir dengan memalukan, bahkan benar-benar memalukan.   Pastinya mereka tidak ingin kematian mereka dikenang untuk kemudian dicatat dalam sejarah. Berikut adalah daftar para ksatria yang mati dengan cara yang sangat konyol dan memalukan. 1. Empedokles Empedokles adalah seorang filsuf Yunani yang paling dikenal karena teori klasik dari empat elemen. Dikatakan bahwa Empedokles melemparkan dirinya ke gunung berapi aktif Etna di Sisilia untuk membodohi para pengikutnya agar percaya bahwa tubuhnya telah menghilang ke langit, dan ia akan terlahir kembali sebagai dewa. commons.wikimedia.org   Sayangnya, salah satu sandalnya tersangkut dan tidak ikut terlempar ke gunung berapi, kemudian ditemukan oleh para pengikutnya. ...

Orang Terkaya di Industri Otomotif? Ternyata Wanita, Loh...

Image
Siapa orang terkaya di industri otomotif dunia? Jawaban bisa saja bos VW Group, Martin Winterkorn, Carlos Goshn (CEO Renault-Nissan), Ford Alan Mulally (Presiden Ford) atau Akio Toyoda bos Toyota saat ini. Semua jawaban salah. Menurut Forbes, orang terkaya di industri otomotif adalah wanita asal Bad Homburg, Jerman, Susanne Klatten (50), pewaris pengusaha ternama Herbert Quandt.   www.techscio.com     Mendiang ayahnya adalah salah satu sosok penyelamat BMW dari kebangkrutan beberapa dekade lalu. Susanne bersama kakak pria dan ibunya, menguasai hampir setengah saham BMW. Berkat rekor penjualan BMW tahun lalu, Susanne kini tercatat sebagai orang terkaya ke-4 di Jerman, ke-58 di dunia dan nomor satu di industri otomotif. Forbes mengatakan, aset  Susanne melonjak 1,3 miliar dolar AS (Rp 12,6 triliun), bertambah  menjadi 14,3 miliar dolar AS (Rp 139,13 triliun). Sussane juga terkenal sebagai ekonom handal. Selain BMW, ia juga memimpin perusahaan petrokimi...

Waduuuh.... 5 Presiden Kita Tertipu

Image
Cukup mencengangkan jika seorang pemimpin negara terkena tipu. Namun hal ini benar-benar ada di Indonesia, 5 Presiden kita kena tipu! Bagaimana kisahnya, lihat di bawah ini. 1. Soekarno     Istana Merdeka di masa pemerintahan Soekarno tahun 1950 digemparkan dengan penipuan yang dilakukan oleh 2 orang pasangan. Mirisnya penipu ini merupakan tukang becak dan wanitanya berprofesi sebagai pelacur. Penipu tersebut mengaku sebagai Raja Kubu suku anak dalam di Jambi, Sumatera dengan menggunakan nama Raja Idrus dan Ratu Markonah. Kedatangan mereka di Istana disambut dengan hormat oleh sejumlah pejabat negara, bahkan diliput oleh media. Mereka mendapatkan fasilitas utama dengan menginap di hotel terbaik selama berminggu-minggu, bahkan melakukan kunjungan di Keraton Jogja dan Solo. Namun kedok tersebut terbongkar saat seorang tukang becak yang merupakan teman seprofesi Raja Idrus gadungan ini bertemu rombongan tersebut.  2. Soeharto Penipuan kembali...

Kisah Cinta Manusia Purba

Image
Manusia purba pun sudah punya konflik keluarga, ketika sang putri tercinta memilih pria yang tidak sepadan dengan pandangan sang ayah. Seperti apa ya kisahnya? Bersiaplah dengan film animasi THE CROODS, karya teranyar Dreamworks. Film ini mengangkat cerita satu keluarga manusia gua yang harus bertahan hidup menghadapi dunia baru yang terus menerus berubah di bawah kaki mereka.  Penggambaran filmnya sangat bagus. Pengisi suara film animasi ini adalah Nicholas Cage sebagai Grug, pahlawan Croods, bersama putrinya (Emma Stone) yang tumbuh dewasa dan jatuh cinta kepada Guy (Ryan Reynolds). Guy digambarkan sebagai sosok yang sudah lebih maju berevolusi dan menjadi ancaman perubahan bagi Grug si keras kepala. "Ini tidak berkisah meteor atau lahar atau mamot yang jatuh terperosok ke dalam retakan bumi. Ini kisah tentang puterinya yang berubah di depan mata dan hidup bersama seseorang yang dianggapnya sepadan," kata Kirk De Micco, asisten sutradara yang menggarap The ...

10 Inovator Muda yang Brilian

Image
Yang muda yang berkarya. Kalimat itu sepertinya tepat ditujukan kepada anak-anak usia muda, namun mampu mengundang decak kagum dunia dengan berbagai karya dan prestasi yang dihadirkan. Mengapa dikatakan tergolong muda, karena memang para technocrats ini usianya tidak lebih dari 15 tahun. Dilansir mashable, berikut adalah 10 Inovator Cilik di Dunia dari usia tujuh sampai dengan 15 tahun, mulai dari game sampai aplikasi anti intimidasi, yang mereka ciptakan, dan berhasil membuat mata dunia terperangah dibuatnya. 1. Nick D’Aloisio mybroadband.co.za   Di usianya yang baru 15 tahun, Nick D’Aloisio menciptakan TRIMIT yaitu sebuah aplikasi iOS yang dapat meringkas konten web agar lebih singkat untuk digunakan di berbagai media sosial seperti Twitter, Facebook, dan Tumblr. Fast Company menarik D’Aloisio selama satu bulan untuk mengembangkan penelitian mengenai aplikasi alogaritma. Biasanya jenis penelitian yang memakan jutaan dolar ini dilakukan untuk program Magister ...

7 Hewan Sebagai Tanda Kehadiran Mahluk Halus

Image
Keberadaan mahluk halus, hantu atau jin, tidak semua orang bisa merasakannya. Hanya mereka para indigo yang dikaruniai indra ke-6 punya kemampuan ini.   Selain itu, ada juga orang yang walaupun tak bisa melihat makhluk astral, mereka yakin dan bisa merasakan ada hal yang aneh di sekitar merek lewat tanda-tanda alam tertentu. Salah satu simbol alam yang bisa menunjukkan keberadaan makhluk halus adalah dengan perilaku hewan-hewan di sekitar kita. Apa sajakah?   1. Cicak     Tidak banyak orang yang menyukai cicak. Cicak adalah salah satu hewan yang mengandung banyak mitos unik dan masih sering dipercaya di Indonesia. Salah satu mitos yang pernah ada yaitu apabila Anda masuk ke sebuah ruangan dan cicak jatuh tepat di kepala Anda, maka Anda harus menangkapnya dan membunuh atau membuangnya ke suatu tempat karena bila tidak, maka ayah akan meninggal. Selain itu, cicak juga bisa menunjukkan keberadaan makhluk halus seperti kuntilanak. Konon, apabila Anda berada ...

Aneh, 5 Ramalan Dunia ini Akurat

Image
Percaya atau tidak, kebetulankah ? Atau inilah misteri kehidupan ? Ramalan terkadang jadi kenyataan. Dari berbagai ramalan yang ada, setidaknya da lima ramalan yang melibatkan kejadian besar, orang-orang penting, dan peristiwa dahsyat. Mulai dari ramalan soal runtuhnya menara kembar World Trade Center pada 11 September 2001 hingga tsunami dan kematian John Fitzgerald Kennedy, presiden Amerika Serikat. 1. Ramalan Nostradamus soal anti-Kristus Tulisan sebuah prediksi batin tidak akan lengkap tanpa menyebutkan nama Nostradamus di dalamnya. Dia telah mempublikasikan ribuan prediksi di masa lalu dan menjadi kenyataan di zaman kini. Ramalannya yang paling terkenal yakni munculny tiga anti-Kristus yang haus darah dan menjadi pembantai paling keji sejagat. Yakni Napoleon Bonaparte, Adolf Hitler, dan terakhir berasal dari Timur Tengah. Masih membingungkan antara Saddam Hussein dengan Usamah Bin Ladin. Begini bunyi tiga ramalan itu. 'Kaisar ini lahir di Italia dan lebih ...

Sibuknya Lalu-lintas Internet Dalam 1 Menit Saja

Image
Akses Internet sudah menjadi nafas bagi lebih dari 2,5 miliar masyarakat di dunia saat ini. Tentu seru membayangkan bagaimana sibuknya lalu lintas akses Internet yang dilakukan oleh para penggunanya dari segala penjuru dunia. Jika Anda ingin melihat fakta lalu lintas Internet, studi baru yang dikeluarkan produsen chip Intel cukup menggambarkannya, dan disuguhkan  dalam statistik yang luar biasa.   Setiap menit, Intel menemukan lebih dari 204 juta e-mail dikirim, 47 ribu aplikasi diunduh, sekitar 20 juta foto serta 6 juta halaman Facebook dilihat oleh pengguna Internet, dan 1,3 juta klip video YouTube ditonton. Dailymail melansir, 20 maret 2013, studi tersebut juga memaparkan hampir 640 GB data IP global ditransfer hanya dalam satu menit. "Komputasi telah menyentuh masyarakat dalam jangkauan yang lebih luas berkat perangkat mobile," ujar Krystal Temple dari Intel. Peningkatan penetrasi perangkat mobile mendorong dampak yang luar biasa pada jumlah trafik data lintas ...

Foto Kilat Menakjubkan Saat Letusan Gunung Berapi

Image
Seorang fotografer, Martin Rietze, berhasil mengabadikan peristiwa langka: letusan gunung berapi yang melontarkan cahaya kilat yang fenomenal. Berprofesi sebagai fotografer vulkanik, Martin pergi ke Jepang untuk menyaksikan letusan Gunung Sakurajima di selatan Kyushu. Di lokasi inilah, ia membuat gambar-gambar memukau saat letusan, karena penampakan petir saat gunung memuntahkan magma dibarengi asap yang membumbung tinggi. Penampakan petir saat gunung meletus masih jadi perdebatan di kalangan ilmuwan. Satu hipotesis menyatakan bahwa gelembung magma yang terlempar,  atau abu vulkanik itu sendiri bermuatan listrik, karena itulah penyebab timbulnya petir.   Sekilas Martin Rietze: Rietze telah memotret gunung berapi selama sepuluh tahun, dan berbagai karyanya yang terkenal bisa dilihat pada galeri online:  Alien Landscapes on Planet Earth. Pengalamannya pertama kali saat melihat letusan Gunung Etna di Sisilia. Dan hingga saat ini, ia tidak memiliki re...

Wuih, Inikah Desa dengan Ular Terbanyak Sedunia?

Image
Ada sebuah desa kecil di China yang bernama Desa Zisiqiao desa ini banyak sekali dihuni oleh para ular sehinga orang sekitar menjuluki desa ini sebagai desa raja ular. Mengapa begitu banyak ular berbisa dibiarkan hidup di desa ini? Karena ular merupakan sumber mata pencaharian penduduk Zisiqiao. Ular sangat berharga nilainya jika di jadikan obat tradisioanl China sehinga membuat harga ular sangat mahal. Nah hal inilah yang membuat warga desa Zisiqiao memilih profesi sebagai peternak ular ular.     Beberapa peternakan ular yang sudah terkenal dapat meraup untung puluhan ribu dolar dari bisnis menguntungkan ini. Namun bekerja sebagai peternak ular bukan lah pekerjaan yang mudah resiko tergigit ular bisa saja mengancam para peternak namun penghasilan yang sangat besar sepertinya sepadan dengan resiko yang didapat. Kisahnya Berawal dari... Awal mula desa ini menjadi tempatnya ternak ular berasal dari seorang pria bernama Yang Hongchang, ketika itu Yang mengalami sakit y...

Yuk Berkenalan dengan Ilmu Membuat Api

Image
Di tahun 1980an ada film yang berjudul "Firestarter", yang menceritakan tentang anak perempuan yang mempunyai kemampuan membakar apapun yang dilihatnya. Kemampuan ini disebut Pyrokinesis. Baru-baru ini juga ada film tentang pyrokinesis, film serial "Heroes" dimana ada salah satu karakter bernama Meredith mempunyai kemampuan pyrokinesis. Lalu, apa yang dimaksud dengan pyrokinesis itu? Pyrokinesis, berasal dari kata Yunani πυρ (PUR, yang berarti "api, petir") dan κίνησις (kínesis, yang berarti "gerak"). Sebuah kemampuan yang melebihi dari api. Yang mana mental pemiliknya mampu memanipulasi api dan panas.      Hal ini dapat tercapai dengan melakukan percepatan partikel untuk meningkatkan suhu hingga mencapai tingkat panas yang ekstrem dan sanggup memancarkan bunga api sehingga sanggup mengeluarkan api.Sebagian besar orang dengan karunia ini mempunyai kemampuan untuk meningkatkan suhu pribadi mereka untuk menghangatkan tub...

Wah, Ternyata Alien dan Militer AS Sudah Lama Berinteraksi?

Image
Keberadaan mahluk asing atau sering disebut alien selalu menyimpan misteri. Namun, baru-baru ini, seorang fisikawan nuklir Amerika Serikat, Charles Hall membeberkan sosok alien yang terlibat kerja sama dengan militer Amerika Serikat selama bertahun-tahun. Dalam turnya ke Australia, Hall mengungkapkan detail pengalaman yang dialaminya beberapa dekade lalu.  educatinghumanity.com Pada tahun 1964, Hall bercerita, saat ia masih sebagai pengamat cuaca di Pangkalan Angkatan Udara Nellis di Nevada, Amerika Serikat, Hall menyaksikan interaksi misterius tersebut. "Saya menyaksikan interaksi antara militer dan kelompok misterius tinggi, putih, seperti manusia luar Bumi," kata Hall yang mantan veteran perang Vietnam di rumahnya, Albuquerque, seperti dilansir The Age, Senin 18 Maret 2013. Hall melanjutkan, pesawat yang ditumpangi alien tersebut mampu melesat dengan cepat, lebih cepat dari kecepatan cahaya. Sejak kejadian tersebut, penggunaan kamera tidak diizinkan di loka...

Mau Tahu Isi Kokpit Mobil F1 ? Lihat ini...

Image
Seri balapan formula 1 adalah salah satu olahraga yang penuh risiko. Mereka harus memacu mobil dengan kecepatan tinggi, mendengar instruksi tim konstruktor sampai memperhatikan arena. Oh ya, dan yang tak kalah perlu diperhatikan mereka harus mengemudikan mobil yang kompleks. Pada ruang kemudi atau kokpit, begitu banyak instrumen. Nah, jika Anda ingin mengendarai mobil Formula One, pertama-tama Anda harus memerhatikan ruang kontrol di lingkar kemudi dari sebuah mobil baru McLaren MP4-28 ini. Kokpit mobil F1 adalah tempat yang sederhana, kursi yang dibentuk sedemikian rupa, sabuk pengaman empat titik dan hampir seluruh bagiannya terbuat dari serat karbon. Semua tombol pengendalian dari mobil ultra-canggih dengan mesin bernilai miliaran rupiah ini ditempatkan di lingkar kemudinya, dan pembalap harus mengoperasikannya di kecepatan mendekati hampir 322km/jam, dengan mengenakan sarung tangan besar yang tahan api. 1. Tombol hijau 'N' Mari kita mulai dengan yan...